Tuesday, 29 December 2015

Cara berpikir positif

Cara berpikir positif - Banyak kejadian yang tidak diinginkan dalam kehidupan di sekitar kita. Namun, berpikir positif menjadikan kita lebih mampu untuk menghadapi kejadian-kejadian dan memanfaatkan yang terbaik yang ada dalam kejadian tersebut. Berpikir positif sangat penting dalam kehidupan manusia karena menjadikan hidupnya konstruktif dan produktif yang meliputi kebahagian dan kesuksesan. Dengan berpikir positif dapat mewujudkan hasil yang lebih banyak daripada yang dapat dicapai oleh cara yang lain. Sebaliknya, jika kita berpikir negatif akan menjadikan anda melihat berbagai hal dengan pandangan dan dari sisi yang gelap.

Banyak kejadian yang tidak diinginkan dalam kehidupan di sekitar kita. Namun, berpikir positif menjadikan kita lebih mampu untuk menghadapi kejadian-kejadian dan memanfaatkan yang terbaik yang ada dalam kejadian tersebut
   Dengan berpikir positif anda dapat mengubah hal-hal sulit menjadi hal-hal yang lebih bermanfaat, serta menggunakannya untuk mewujudkan tujuan-tujuan anda dalam hidup ini. Sebaliknya, dengan berpikir negatif akan membawa anda terhadap kemurungan, kesedihan dan frustasi. Hal-hal negatif itu dapat membuat anda gagal dalam mewujudkan apa yang anda inginkan.Tentu anda tidak menginginkan hal tersebut.

Dua cara berpikir

1. Berpikir positif
- Memberikan semangat dan kreatifitas dalam kerja dan kehidupan pribadi anda.
- Hubungan anda dengan keluarga, atasan, bawahan, rekan dan klien bagus dan baik.
- Menimbulkan perasaan bahagia dan sukses.
- Salah satu sumber meningkatnya kualitas iman dan hubungan dengan Tuhan.
- Memberikan kesan yang baik, kepercayaan orang lain dan cinta mereka.
- Keadaan anda mengatakan "hidup ini cukup untuk semua orang. Kita dapat hidup dalam damai, saling hormat dan cinta".
- Cara yang efektif untuk mengatur orang lain, memotivasi mereka dan mempengaruhi mereka.
- Efeknya dapat dirasakan oleh orang-orang di sekitar anda sehingga menimbulkan perasaan positif pada mereka.

2. Berpikir negatif
- Melahirkan rasa malas, lemah dan menghilangkan efektivitas pribadi anda.
- Hubungan anda dengan semua orang dihinggapi kecurigaan, kekacauan dan kebingungan.
- Menimbulkan perasaan gagal dan menderita.
- Salah satu sumber degradasi dan masuknya setan ke dalam diri anda.
- Memberikan kesan negatif dan menguatkan rasa curiga dan dibenci orang.
- Keadaan anda mengatakan "hidup ini adalah tempat untuk persaingan yang curang dan penuh kedengkian".
- Cara yang tidak tepat untuk berhubungan dengan orang lain.
- Efeknya dapat dirasakan orang-orang di sekitar anda sehingga menimbulkan perasaan negatif pada mereka.

5 comments:

  1. Intronya kayak kehilangan makna gitu, baca lagi dua kalimat pertama, muncul pemikiran bahwa kemungkinan besar tulisan ini dipos tanpa dibaca ulang, habis ketik langsung pos. Degradasi? Saya harus melihat kbbi lagi untuk mengetahui makna kalimatnya. Mungkin akan lebih baik menggunakan kata yg lebih umum. Menurutku sih gitu wak. Lebihnya keren. Sumpah. Sedikit saran utk intro, mungkin lebih bagus jika menuliskan ttg sejarah pola pikir, apa itu berpikir positif dan sedikit ttg prasangka, keliatan menarik menuruku.

    ReplyDelete
    Replies
    1. Terimakasih sudah memberi sarannya wak, saya akan pelajari hal tersebut kembali, maklum saya masih belajar dalam menulis.

      Delete
    2. Kembalii, bisa kirim ke rekening saya atau langsung sebagai pulsa

      Delete
  2. Thanks for posting useful links in your article regarding military. Keep it up.
    ________
    HairStyles

    ReplyDelete